AAL

AAL
Mencetak Generasi Masa Kini yang berotak Jerman dan berhati Mekkah

Minggu, 09 Januari 2011

Jadwal Resmi Ujian Nasional 2011 dan Formula Kelulusan


Setelah menunggu kepastian mengenai jadwal dan formula kelulusan ujian nasional 2011, akhirnya pemerintah melalui Permendiknas Nomor 45 dan 46 memastikan bahwa UN akan dilaksanakan bulan April 2011 dengan formula 60% berbanding 40%. Kepastian ini tentu saja perlu ditindaklanjuti oleh sekolah-sekolah yang akan melaksanakan UN.

Untuk formula kelulusan misalnya, nilai minimal yang harus dicapai 4,00 dan rata-rata 5,50. Di samping itu, kelulusan tahun ini juga mengikutsertakan nilai rapor semester 1 sampai semester 5, tanpa adanya ujian ulang.
Sedangkan jadwal UN SMA/MA/SMK dilaksanakan tanggal 18-21 April 2011dengan susulan tanggal 24-28 April 2011. Untuk jadwal UN SMP/MTs dilaksanakan tanggal 25-28 April dengan ujian susulan tanggal 3-6 Mei 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar